SEAToday.com, Jakarta - Menjelang waktu berbuka puasa, biasanya masyarakat akan keluar untuk ngabuburit, berbuka bersama dan membeli takjil. Nah, di Jakarta ada beberapa tempat legendaris yang bisa masuk list SEAtizens untuk berburu takjil, mulai dari jajanan tradisional hingga minuman yang menyegarkan.
- Pasar Benhil yang berlokasi di Tanah Abang, Jakarta Pusat merupakan salah satu tempat yang banyak dikunjungi untuk membeli takjil. Bahkan para penjual sudah mulai berdatangan dari pukul 13:00 WIB dengan beragam jajanan seperti oncom, risoles, bakwan, ayam bakar dan lainnya.
2. Pasar Santa mungkin sudah tidak asing lagi untuk SEAtizens yang berada di Jakarta Selatan. Di bulan ramadan, biasanya banyak pedagang yang berjualan di sepanjang jalan pasar yang berlokasi di Kebayoran Baru ini, bahkan dengan harga yang terjangkau.
3. Masjid Cut Meutia merupakan salah satu kawasan yang biasanya dikunjungi untuk berburu takjil bahkan dari pukul 15:00 WIB. Beraneka makanan dan minuman seperti es buah, martabak, cireng dan lainnya dapat ditemukan disini.
4. Kawasan Kalibata terutama di depan Apartemen Kalibata City juga salah satu lokasi yang pas untuk berburu takjil, SEAtizens. Sepanjang jalan, pedagang kaki lima banyak menjajakan aneka gorengan, kue jajanan pasar, kolak pisang, es kelapa, es jeruk dan makanan berat seperti nasi bebek, soto betawi dan lainnya.
5. Pasar Rawamangun yang berlokasi di Pulo Gadung, Jakarta Timur juga merupakan salah satu tempat favorit untuk berburu takjil. Lokasinya yang berseberangan dengan terminal Rawamangun dan Masjid Baitul Mu'min menjadi salah satu alasan tempat ini ramai dikunjungi. Berbagai dagangan banyak dijual disana seperti makanan ringan, bubur, es hingga lauk pauk.
Dari sekian banyak tempat tersebut, mana nih yang jadi incaran SEATizens berburu makanan berbuka puasa?
Artikel Rekomendasi
Editor Choice
Mengenal Askida Ekmek, Tradisi Berbagi dalam Diam di Turki
Ada banyak cara bersedekah, namun salah satu yang unik ada di Turki, negeri yang mewarisi tradisi Kekaisaran Utsmaniyah atau Ottoman. Namanya Askida Ekmek.
Kuliner Khas Ramadan dari Berbagai Daerah di Indonesia
Indonesia memiliki beragam budaya dan tradisi dari berbagai daerah dan provinsinya. Dari tiap-tiap daerah ini banyak pula kuliner khas masyarakatnya.
Popular Post
Sejarah Awal Mula Salat Idul Fitri di Lapangan Terbuka, Siapa Per...
Muhammadiyah jadi yang pertama kali melakukan salat Idulfitri di lapangan terbuka sepanjang sejarah Nusantara.
Mengenal Askida Ekmek, Tradisi Berbagi dalam Diam di Turki
Ada banyak cara bersedekah, namun salah satu yang unik ada di Turki, negeri yang mewarisi tradisi Kekaisaran Utsmaniyah atau Ottoman. Namanya Askida Ekmek.