• Senin, 10 Maret 2025

Ancol Gratiskan Tiket Masuk untuk Ngabuburit Sepanjang Ramadan

Ancol Gratiskan Tiket Masuk untuk Ngabuburit Sepanjang Ramadan
Ancol Gratiskan Tiket Masuk untuk Ngabuburit Sepanjang Ramadan. (Foto: Ancol)

SEAToday.com, Jakarta - Taman Impian Jaya Ancol menggratiskan tiket masuk bagi warga yang ingin ngabuburit di area wisata tersebut selama bulan Ramadan 1446 H/2025 M.

"Ini sebagai wujud apresiasi dan sarana berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah," kata Corporate Communication Pembangunan Jaya Ancol Ariyadi Eko Nugroho, Kamis (27/2).

Tiket gratis ini berlaku mulai tanggal 1 Maret hingga 28 Maret 2025 dan dapat digunakan pada waktu jelang berbuka puasa pukul 17.00 hingga 23.00. Ariyadi menyebutkan reservasi daring melalui laman resmi Ancol wajib dilakukan demi kelancaran dan kenyamanan. 

Setiap email pendaftar akan mendapatkan satu tiket masuk gratis, namun belum termasuk kendaraan. Ia juga menegaskan bahwa tiket ini hanya berlaku untuk kawasan Ancol, bukan unit rekreasi di dalamnya seperti Dufan dan Sea World.

Share
Rasa Nusantara
Fakta Unik Bika Ambon: Kue Khas Medan yang Namanya Bikin Bingung

Fakta Unik Bika Ambon: Kue Khas Medan yang Namanya Bikin Bingung

5 Makanan Khas Maluku Utara, Wajib Dicoba

Berikut rekomendasi makanan khas Maluku Utara yang wajib dicoba.

Unik, Ini 3 Makanan Khas Papua Pegunungan

Berikut merupakan makanan khas Papua Pegunungan yang unik.

Rekomendasi Kuliner Lezat di Blok M, Dari Ayam Bakar Ganthari hin...

Blok M selalu jadi tempat favorit anak muda untuk nongkrong dan, tentu saja, mencari kuliner enak. Area ini memang terkenal dengan beragam makanan lezat yang harganya ramah di kantong.

5 Kuliner Legendaris di Bali yang Wajib Kamu Coba

Bali memang juara dalam hal keindahan alam dan tempat wisata, tapi jangan lupakan kuliner legendarisnya! Selain tempat makan kekinian yang hits banget, Bali juga punya tempat makan yang sudah ada sejak puluhan tahun dan...

Trending Topik